Artikel ini sekedar tambahan aja dari artikel sebelumnya yang ini; trik cepat mencari sumber internal link. Ini hanya pelengkap aja, biar dapat tambahan data sedikit. Cara di artikel ini masih sama-sama menggunakan tools gratis dari google.
Jika di artikel sebelumnya menggunakan google analytics, nah disini kita menggunakan data dari search console google (webmaster tools).
Ada satu kekurangan dari menggunakan data dari search console: ngga cepat updatenya. Tapi ga apa-apalah, toh gratis juga qqq.
Melihat Backlink
Pada intinya, di trik yang ini kita mencari artikel di web kita yang memiliki backlink. Kita bisa pilih artikel yang memiliki banyak backlink sebagai sumber internal link ke artikel lain. Bisa juga memilih artikel yang memiliki backlink dari website tertentu yang kita anggap kuat.
Ada pendapat dari blogger senior, katanya artikel yang punya banyak backlink ataupun yang punya backlink dari web gede, link juice-nya bagus buat naikin artikel lain.
Langsung aja ya:
- Buka search console google.
- Lihat menu search analytics > Links to your site. Ntar muncul dua kolom data.
Banyaknya Backlink Ke Artikel
Pertama kita lihat artikel mana aja yang mendapatkan backlink terbanyak. Silahkan klik ke menu More di kolom Your most linked content.
Nanti muncul artikel mana aja yang punya backlink. Artikel-artikel dengan backlink cukup banyak bisa kita prioritaskan menjadi sumber internal link ke konten lain yang mau di optimasi di website kita.
Penasaran website mana aja yang memberi backlink ke artikel tersebut? klik aja link halaman web kita yang ada di kolom your pages, nanti muncul list website yang memberi backlink ke halaman tersebut.
Masih penasaran di artikel mana aja si web di atas ngasih backlink ke website kita? tinggal klik lagi domain yang di inginkan. Ntar muncul daftar halaman yang memberi backlink ke website kita.
Domain
Bisa juga memilih artikel tertentu yang punya backlink dari website yang kita anggap bagus sebagai sumber internal link.
Kalau mau pakai cara ini, bisa dari langkah sebelumnya tapi lama. Kita bisa langsung aja lihat domain apa aja yang memberikan backlink ke website kita.
Caranya lihat lagi gambar pertama, lalu klik menu more di kolom Who link the most.
Selanjutnya klik pada domain yang rekan-rekan pilih, nanti akan muncul artikel mana aja di website kita yang mendapatkan backlink dari sana. Nah kalau di klik lagi list artikel kita, ntar bakal muncul dari halaman mana di website tersebut backlinknya berada.
Silahkan catat dan gunakan sebagai sumber internal link juga ntar.
Kira-kira begitu aja sih.
Bagus mana cara di artikel sebelumnya dengan cara di artikel ini?
Sama aja. Saya mah pakai dua-duanya.
Menggunakan google analytics seperti di artikel sebelumnya, biasanya cepat untuk mengindex artikel baru dan menurunkan bounce rate (selain ngedongkrak artikel target).
Menggunakan cara di artikel ini lebih ke menyebarkan link juice dari backlink yang di dapat aja.
Sejauh ini mah efeknya sama-sama bisa menaikan artikel lain yang mau kita optimasi.
Apa Lagi Manfaatnya?
Nah, kalau rekan-rekan suka melakukan outreach buat mendapatkan backlink, trik dan data di artikel ini bisa kita manfaatkan juga.
- Cari website yang memberikan backlink ke web kita, lihat backlinknya datang dari artikel mana.
- Lihat siapa yang bikin artikel tersebut; adminnya langsung atau penulis/kontributor (kalau dari website gede). Jika admin langsung, kita bisa hubungi via halaman kontak. Jika penulis/kontributor, cari emailnya kalau ada.
- Lihat artikel lain di website kita yang satu topik dengan artikel lain di website yang sebelumnya ngasih backlink tersebut.
- Hubungi admin atau kontributornya. Ucapkan terima kasih udah mention web kita di artikel web tersebut, terus kasih info kalau kita juga ada artikel lain yang satu topik dengan artikel web tersebut. Tawarkan sebagai sumber juga.
Cara ini kadang berhasil, seringnya sih gagal. Tapi ngga rugi juga sih, toh cuma modal ngirim email aja qqq
Segitu aja kira-kira. Mudah-mudahan tips ini berguna ya.
Kang kalo misal saya pake blogger yg udh ada visitor dan banyak artikel, trus saya ganti pake tld. Apakah internal link yg udh saya bangun harus do rubah pake yg tld atau di biarkan saja tetap yg blogger?
Sy kurang tahu di blogger kalau dipasang domain tld itu link blogspotnya otomatis di redirect atau ngga nih om.. kebetulan ngga pakai blogger.
Idealnya sih diganti dengan link domain tld-nya. Tapi kalau otomatis redirect 301, bisa dibiarkan juga sih kyknya